Thursday, November 1, 2012

SBY: TNI Maupun Sipil Patut Diperhitungkan di 2014

Jakarta - Prediksi bahwa Pilpres 2014 akan diwarnai "perang bintang" jenderal purnawirawan TNI diamini Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Presiden menilai purnawirawan jenderal TNI patut diperhitungkan di Pilpres 2014.

"TNI siapapun nanti patut diperhitungkan, termasuk mitra-mitra kita dari kalangan sipil. Siapapun nanti yang menjadi pemimpin di 2014 nanti bisa berhasil dan sukes. Siapapun kita dukung, karena tantangan menjadi presiden di era ini cukup berat," kata SBY dalam sambutannya di peluncuran buku karya Alumni AKABRI 1970 di Balai Kartini, Jakarta, Selasa (2/10/2012).

SBY lantas menyapa teman-teman dan seniornya yang kini selain berpolitik juga berbisnis. Menurut SBY, kemampuan berbisnis juga penting untuk mengelola negara. Namun SBY tak menyebut siapa yang dimaksudnya.

"Yang di bidang bisnis saya kira banyak yang sukses. Biasanya yang sukses di bidang militer itu sukses di bidang bisnis, dan sukses di bidang politik. Domain bidang masalah, bisa memperkirakan, mengelola sumber daya. Bila cara-cara seperti itu diterapkan di dunia politik itu bisa berhasil," katanya.

SBY lantas mengajak semua alumni AKABRI untuk bantu-membantu. Bukan hanya angkatan 1970 saja, namun juga angkatan AKABRI sesudahnya. 

"Mari kita jaga kerukunan dimulai dari keluarga, dan meluas pada tingkat kehidupan
bangsa. Mari kita mengabdi pada lingkungan," tegas SBY disambut tepuk tangan dan tawa seisi ruangan.